medkomsubangnetwork Ketegangan di kawasan kembali meningkat setelah Jepang melaporkan pesawat militer China mengarahkan radar pada jet tempur F-15 mereka di dekat Okinawa.

Insiden itu terjadi dua kali pada Sabtu (6/12/2025), masing-masing berlangsung sekitar 3 menit pada sore hari dan hampir setengah jam pada malam hari.

Menteri Pertahanan Jepang, Shinjiro Koizumi, menyebut tindakan tersebut berbahaya dan berada di luar prosedur penerbangan yang aman.

“Kami telah menyampaikan protes keras kepada pihak China dan menuntut tindakan pencegahan yang ketat,” kata Koizumi sebagaimana dilaporkan Associated Press, Minggu (7/12/2025).

Menurut Kementerian Pertahanan Jepang, jet-jet F-15 dikerahkan untuk memantau latihan lepas-landas dan pendaratan yang dilakukan armada China di Pasifik, namun mereka tetap menjaga jarak agar tidak memicu provokasi.

Tidak ada pelanggaran wilayah udara maupun kerusakan yang dilaporkan.

Di sisi lain, juru bicara Angkatan Laut China, Kolonel Senior Wang Xuemeng, mengatakan latihan mereka sudah diumumkan sebelumnya dan menuduh pesawat Jepang melakukan gangguan.

Ia meminta Tokyo agar menghentikan fitnah dan menegaskan bahwa China akan mengambil langkah yang diperlukan untuk melindungi kepentingannya.

"Kami dengan sungguh-sungguh meminta pihak Jepang untuk segera menghentikan fitnah dan pencemaran nama baik, serta secara tegas mengekang tindakan-tindakan di garis depan. Angkatan Laut China akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan sesuai dengan hukum untuk secara tegas menjaga keamanannya sendiri serta hak dan kepentingan yang sah," ujar Wang dalam sebuah pernyataan yang dipublikasikan pada Minggu di situs web Kementerian Pertahanan China dikutip dari The Japan News. 

Insiden ini terjadi di tengah hubungan bilateral yang memburuk setelah pernyataan Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi terkait kemungkinan keterlibatan militer Jepang jika China bertindak terhadap Taiwan.

Australia ikut bereaksi

AP juga melaporkan bahwa situasi tersebut menjadi perhatian Australia, yang menterinya tengah berada di Tokyo untuk pertemuan bilateral.

Menteri Pertahanan Australia Richard Marles menyatakan keprihatinan atas insiden tersebut dan berharap interaksi di udara tetap berlangsung secara profesional.

Ia menegaskan Australia tidak menginginkan perubahan sepihak atas status quo di Selat Taiwan, meski tetap berupaya menjaga hubungan konstruktif dengan Beijing.

Dalam pertemuan pada Minggu (7/12/2025), Jepang dan Australia sepakat mempererat koordinasi militer melalui kerangka kerja baru yang lebih strategis.

Kerjasama tersebut mencerminkan upaya Tokyo memperluas jejaring pertahanannya di luar aliansi utama dengan Amerika Serikat.

Di tengah dinamika itu, insiden penguncian radar tercatat sebagai yang pertama melibatkan jet kedua negara, meski kasus serupa pernah terjadi pada 2013 antara kapal perang China dan kapal perusak Jepang.

Sementara itu di wilayah Pasifik lain, Filipina melaporkan pesawat pengawas mereka ditembaki suar peringatan oleh penjaga pantai China di Laut Cina Selatan.

Peristiwa ini juga menandakan tensi di kawasan Indo-Pasifik terus menyebar ke berbagai titik.

Respons Sanae Takaichi atas insiden penguncian radar jet tempur Jepang

Dilansir dari The Guardian, Minggu (7/12/2025), Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi menegaskan bahwa pemerintah akan merespons dengan tenang namun tegas setelah radar China mengunci jet tempur Jepang di tenggara Okinawa akhir pekan lalu.

Ia menyatakan Jepang akan memperkuat pengawasan di laut dan udara serta memantau aktivitas militer Beijing secara lebih ketat, sementara pemerintah juga telah memanggil duta besar China pada Minggu (7/12/2025).

Menurut Kementerian Pertahanan Jepang, dua jet J-15 yang lepas landas dari kapal induk Liaoning mengunci radar pada F-15 Jepang pada pukul 16.32 dan sekitar dua jam setelahnya.

Karena jarak yang cukup jauh, tidak ada konfirmasi visual, namun tidak ditemukan kerusakan maupun korban.

Ini menjadi kali pertama kementerian mengungkap insiden serupa, dengan radar jet umumnya dipakai untuk identifikasi target maupun operasi pencarian.

Takaichi kembali menegaskan bahwa Jepang berhak membela diri dan membantu sekutu jika situasi di kawasan memburuk, seraya menyebut pentingnya bersiap menghadapi skenario terburuk di Selat Taiwan.

Pernyataannya turut memicu seruan dari Donald Trump agar Jepang berhati-hati agar ketegangan dengan China tidak meningkat.

Jepang selama ini memang terus memikirkan langkah yang tepat dalam menghadapi potensi konflik China–Taiwan, terlebih jaraknya yang sangat dekat dengan pulau Yonaguni di Laut Cina Timur.